tribratanews-tegalkota.com, Kota Tegal - Sejumlah personel gabungan Polres Tegal Kota melakukan pengamanan di beberapa tempat wisata. Salah satunya Objek Wisata Pantai Alam Indah ( PAI) yang ramai dikunjungi oleh warga, Minggu (02/02/2025)
.
Selain melakukan pengamanan di tempat wisata tersebut, pihak Kepolisian juga tidak henti hentinya memberikan imbauan untuk selalu menjaga kamtibmas dan keselamatan bersama
.
"Hal itu untuk memberikan rasa aman dan mengantisipasi hal-hal tak dinginkan, baik tindak pidana maupun kejadian tak terduga," ujar Kapolres Tegal Kota melalui Kasatpolair Polres Tegal Kota, AKP Totok Hadi Prayitno, SH,MH
.
Menurutnya kunjungan masyarakat ke objek wisata, terutama akhir pekan atau hari libur selalu ramai dan pihaknya berharap masyarakat yang mengunjungi objek wisata mengutamakan keamanan dan keselamatan
.
Ditambahkan, himbauan dan ajakan tersebut juga disampaikan kepada para pedagang maupung pengelola jasa yang ada ditempat wisata. Terlebih menginggat ombak yang sewaktu waktu berubah dan cuaca penghujan saat ini
.
"Ini semua kami lakukan untuk memastikan keamanan masyarakat," terangnya